Obsesi Dhani Dewa19 mencari Dewi-Dewi


BANDUNG, KCM--Dhani Ahmad dan para pesonel Dewa 19 ’terbang’ ke bumi Parahiyangan untuk menggaet Dewi-dewi. Rencananya calon Dewi-dewi yang lolos seleksi akan diboyong ke Jakarta untuk disaring menjadi sebuah kelompok vokal yg terdiri tiga atau empat penyanyi.

Proses penyaringan digelar di Ciwalk, Jalan Cihampelas, Bandung, Minggu (28/1). Dari 185 peserta yang mendaftar, 60 orang lolos seleksi. Setiap peserta yang lolos berlomba-lomba memperlihatkan kemampuan vokal maupun gayanya saat menyanyikan lagu-lagu hits Dewa 19 di depan personel Dewa 19, Dhani, Andra, dan Yuke. Akhirnya proses penyaringan yang berlangsung seharian berhasil memilih 6 peserta yang layak mengikuti seleksi akhir di Jakarta.

Mereka yg berhasil memikat Dhani dan kawan-kawan yakni Herna, Ratnasari, Eka Asmini, Prisda Saktiani, Vicky Veranita, Puri Andriani, dan Rayournissa. Jumlah peserta yang lolos dari Bandung ini lebih banyak daripada seleksi di Jakarta yang digelar di Mal Artha Gading, Sabtu (27/1).

Dhani memuji peserta dari Bandung yang menurutnya secara keseluruhan lebih bagus daripada Jakarta baik dari penampilan maupun vokal. Di Jakarta, dari 45 peserta yang lolos seleksi hanya terpilih 4 saja, yaitu Wylla Ekalestari, Sinta Dewi, Devita Christiani, dan Winny Felicia. Dengan tambahan 6 calon dari Bandung, berarti ada 10 peserta yang akan bersaing memperebutkan 3 atau 4 kursi Dewi-dewi.

"Kami mencari penyanyi yg memang enak dilihat dan suaranya enak didengar, punya karakter suara kuat tidak sama dangan penyanyi kebanyakan dan tampang juga," kata Dhani.

Proses seleksi personil Dewi-dewi ini bekerja sama dengan SCTV dan proses audisi final akan ditayangkan di stasiun TV tersebut. Siapa yang berhak menjadi personil Dewi-dewi akan ditentukan 10 Maret mendatang. Kelompok vokal ini akan mewarnai blantika musik Indonesia dan membawakan lagu-lagu hits Dewa 19 dengan aransemen baru. Dhani sendiri sudah menyiapkan 2 lagu baru pada album pertama Dewi-dewi selain 70 persen lainnya yang merupakan lagu-lagu hits Dewa 19.

Ketika disinggung apakah ada kekhawatiran kelompok vokal baru ini akan bergesekan dengan Ratu, Dhani menyatakan dengan tegas tidak. Ia mengatakan konsepnya sangat berbeda karena Dewi-dewi akan dijadikan kelompok vokal murni seperti grup TLC dari Amerika, berbeda dengan ratu yang vokalnya lebih didominasi satu penyanyi, Mulan.
sumber: Kompas.com

 

0 komentar: